Purbayan Bergerak. Semaraknya Peringatan Malam Tirakat HUT ke-79 RI di Kelurahan Purbayan

Pada hari Jum'at, tanggal 16 Agustus 2024 Kelurahan Purbayan mengadakan acara Sambang Kampung dalam rangka ikut Tirakatan HUT RI Ke 79 di wilayah Kelurahan Purbayan. Sambang Kampung ini diikuti oleh Lurah Purbayan, Ketua LPMK Purbayan, Perangkat Kelurahan Purbayan, Babinsa dan Babinkamtibmas Kelurahan Purbayan.

Lurah Purbayan, Ketua LPMK Purbayan, Perangkat Kelurahan Purbayan, Babinsa dan Babinkamtibmas Kelurahan Purbayan berkumpul di Pendopo Kelurahan Purbayan untuk berkoordinasi sebentar sebelum acara sambang kampung. Tepat pukul 08.00 WIB, rombongan mulai bergerak menuju ke RW. 05 Paseko, tepatnya di Sanggar Sukowati.

Di lokasi Sanggar Sukowati RW 05, Rombongan disambut oleh Ketua RW.05 Paseko beserta Pengurus RW dan RT di Paseko. Warga RW 05 antusias mengadakan acara Malam Tirakatan warga dalam rangka perayaan HUT ke-79 Kemeredekaan Republik Indonesia. Acara Malam Tirakatan dibuka dengan bacaan basmalah kemudian dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya untuk membangkitkan nasionalisme dan patriotisme serta cinta tanah air. Kemudian sambutan Lurah Purbayan yang memotivasi warga untuk terus meningkatkan nasionalisme dan tetep guyub rukun dan gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat serta beliau juga mengingatkan terkait program pengelolaan sampah di masyarakat dengan terus menggalakkan program Organikkan Jogja di lingkungan rumah masing-masing.

Kemudian dari RW 05 Paseko, rombongan Tiga Pilar Kelurahan Purbayan ini bergerak ke RW 06 Bumen. Disini, rombongan Lurah Purbayan, Bhabinkamtimbas, Babinsa dan Perangkat Kelurahan Purbayan disambut langsung oleh Ketua RW 06 beserta Pengurus RW dan RT di Bumen. Acara Tirakatan di Kampung Bumen berlangsung khidmat dan berjalan lancar. Acara Potong Tumpeng juga dilaksanakan di kampung Bumen sebagai simbol syukur warga masyarakat Kepada Allah Swt atas nikmat Kemerdekaan yang telah diraih bangsa Indonesia. Dalam Sambutannya Lurah Purbayan mengapresiasi acara tirakatan yang dilaksanakan di kampung bumen dan memotivasi warga untuk terus cinta tanah air dan bangsa, serta terus guyup rukun didalam kehidupan bermasyarakat. Beliau juga mengingatkan terkait program pengelolaan sampah di masyarakat dengan terus menggalakkan program Organikkan Jogja di lingkungan rumah masing-masing agar tercipta lingkungan yang bersih dan sehat.

Dari RW 06 Kampung Bumen, Tiga Pilar Kelurahan Purbayan terus bergerak ke RW 01 Kampung Gedongan. Di RW 01 Kampung Gedongan, rombongan disambut oleh Ketua RW 01 beserta pengurus RW dan RT di Lingkungan RW 01. Acara Tirakatan di Kampung Gedongan berlangsung khidmat dan berjalan meriah dengan tampilan kesenian potensi warga RW 01. Acara Potong Tumpeng juga dilaksanakan di kampung Gedongan sebagai simbol syukur warga masyarakat Kepada Allah Swt atas nikmat Kemerdekaan yang telah diraih bangsa Indonesia. 

Kegiatan Sambang Kampung Malam Tirakatan yang dilaksanakan oleh Tiga Pilar Kelurahan Purbayan ditutup dengan menghadiri kegiatan Tirakatan di RW 02 Kampung Gedongan. Rombongan diterima langsung oleh Ketua RW 02 beserta pengurus RW 02 dan Ketua RT. Warga tampak Antusias mengikuti acara Tirakatan HUT Kemerdekaan RI Ke 79 ini. Dalam Sambutannya Lurah Purbayan mengapresiasi acara tirakatan yang dilaksanakan di kampung Gedongan dan memotivasi warga untuk terus cinta tanah air serta terus guyup rukun didalam kehidupan bermasyarakat. Tidak lupa juga beliau juga mengingatkan terkait program pengelolaan sampah di masyarakat dengan terus menggalakkan program Organikkan Jogja di lingkungan rumah masing-masing agar tercipta lingkungan yang bersih dan sehat.